Quantcast
Channel:
Viewing all articles
Browse latest Browse all 10

Perdana ! SMP Negeri 3 Magelang integrasikan LT-1 dalam Kemah Akhir Tahun 2023

$
0
0

Senin s.d. Rabu, 22 – 23 Mei 2023, 350 Peserta Didik SMP Negeri 3 Magelang terdiri dari unsur peserta didik kelas 7, Dewan Penggalang kelas 8, Purna Dewan Penggalang kelas 9, Pengurus OSIS serta Pembina Gerakan Pramuka SMP Negeri 3 Magelang. Kemah Akhir tahun dan Lomba Tingkat 1 SMP Negeri 3 Magelang digelar di Lapangan Pondok Pesantren Surya Buana, Kec. Pakis, Desa Losari, Kabupaten Magelang.

Dibuka oleh Ketua Majelis Gugus Depan Kota Magelang 02.050 dan 02.049 berpangkalan di SMP Negeri 3 Magelang, Kak Sri Rochani, S.Pd., M.Pd. didampingi oleh satuan Dewan Pembina SMP Negeri 3 Magelang

Herni Nurcahyaningsih, S.Pd. selaku Ketua GUDEP Gerakan Pramuka SMP Negeri 3 Magelang menuturkan, Kemah akhir tahun digelar sebagai media pendidikan dalam upaya meningkatkan rasa kepemimpinan, disiplin dan cinta Tanah Air. Kemah Akhir Tahun merupakan agenda rutin Gerakan Pramuka SMP Negeri 3 Magelang sebagai penutup serangkaian latihan Pramuka di tahun pelajaran 2022/2023. Herni menambahkan, untuk memeriahkan Kemah Akhir Tahun 2023, SMP Negeri 3 Magelang meluncurkan program perdana berjudul Lomba Tingkat 1 (LT-1) dengan 16 jenis lomba di dalamnya.

Muhamad Atik, S.S.I, selaku pembina satuan Gugus Depan Putra SMP Negeri 3 Magelang menjelaskan, program Kemah Akhir Tahun dan Lomba Tingkat 1 SMP Negeri 3 Magelang dikemas dengan mengedepankan aspek literasi. Peserta terus dibiasakan dengan membaca untuk memahami alur perlombaan selama 3 hari 2 malam.

“ Adik – adik akan terus bergelut dengan waktu. Sebagai upaya akan pentingnya literasi, Kemah akhir tahun dan LT-1 dikemas dengan metode Reading by Doing. Peserta diharapkan mampu mengikuti perlombaan berdasarkan apa yang mereka baca melalui petunjuk teknis diberikan. Tidak hanya untuk peserta, Dewan Penggalang sebagai Panitia Kemah Pun turut mempelajari dan bertindak berdasarkan mekanisme yang telah ditentukan. Diharapkan dari reading by doing mampu menumbuhkan tingkat analisis peserta didik untuk berpikir secara dinamis dan kritis dalam mencapai harapan yang diinginkan “, tutur kak Muhamad Atik, S.S.I

Budi Santoso, S.Pd., MM. Selaku Kesiswaan dan juga anggota Majelis Pembimbing Gugus Depan SMP Negeri 3 Magelang turut menyambut gembira terlaksananya Kemah Akhir Tahun dan Lomba Tingkat 1 Tahun 2023. Budi menuturkan selama 3 tahun SMP Negeri 3 Magelang tidak menggelar Kemah Akhir Tahun mengingat ancaman virus Covid 19 yang kian masif. Melihat ancaman Covid-19 saat ini semakin landai, Budi menuturkan keamanan dan kesehatan tetap perlu diperhatikan, pasalnya 3 tahun lamanya peserta tidak mengenal alam terbuka, sehingga perlu monitoring berkala guna memastikan peserta Kemah Akhir Tahun selamat dan sehat imbuhnya.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 10

Trending Articles